Part 1 Merbabu

Pada kali ini saya akan bercerita sedikit tentang perjalanan kami menuju Gn. Merbabu yang berada di Jawa tengah.


Pada waktu itu kami bertiga sebenarnya akan melakukan perjalanan ke Gn. Rinjani, namun dikarenakan ada informasi yang mengatakan Gn. Rinjani terbakar pada area Segara Anak maka kami berpindah haluan ke jawa tengah, dan tertarik dengan Gunung Merbabu.

tak perlu lama untuk merubah pikiran, langsung kami bertiga membeli tiket pada hari itu juga, dan tahukah ? kami bertiga berangkat pada saat tahun baru islam yang notabenya sangat tidak dianjurkan dan juga pada hari kamis.

yah apa boleh buat, karena sudah kepepet waktu keberangkatan, tanpa pikir panjang kami membeli tiket kereta PP Banyuwangi - Solo, Solo - Banyuwangi.

sebenarnya gak mau posting ini, karena terlihat sangat membebani jiwa malang jomblo ini, tapi ya sudahlah sambil mengasah ketajaman mata menangkap momen, (romantis banget -,-)
keberangkatan dari stasiun karangasem pada pukul 06.30 WIB.
kami bertiga hampir seharian berada di kereta, maaf aku skip kegiatan ketika berada di kereta karena membosankan. (ngales dikit)

sesampainya disana pada pukul 19.30 WIB. kami bertiga dibingungkan dengan mobil charteran yang sudah kami sewa 3 hari sebelum keberangkatan kami. lumayan lama kami berada di stasiun Solo untuk menunggu driver yang sudah kami sewa tersebut.
dan ternyata kami bertemu dengan driver pas sebelahan duduk sambil nunggu, clingak clinguk pegang hape jadul merek nokia. karena capek dan butuh istirahat akhirnya tak tahan dan bertanya, dan ternyata benar bahwa dia adalah driver kami. sungguh memalukan, dan disini pepatah lama benar benar membuktikan "malu bertanya, nunggu kelamaan"

waktu itu kami menaiki mobil inova silver dengan membopong 3 carrier 80 ltr.an semua. . . untung kosong kalo penuh, entah sudah.

dari Stasiun berjarak dua jam ke tujuan awal kami untuk menuju pintu awal pendakian Gn. Merbabu.
disini kami memakai jalur pendakian lama, jalur pendakian via selo.

ada yang unik disini, ketika bangun pagi, subuh subuh sudah disapa pemandangan Gn. Merapi

diperjalanan kali ini kami bertiga bertemu dengan 2 orang baru yang sama sama menginap di basecamp.

to be countinue on Part 2 Merbabu.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kegiatan Karang Taruna Kedayunan

Mengenal Desa Kemiren

Pengaruh Media Sosial Terhadap Perilaku Masyarakat.